Kampung Jahit Membantu Para Ibu Meraup Upah Jutaan Rupiah, Di Sela Kesibukan Sebagai Ibu Rumah Tangga
Tujuan seseorang mendirikan bisnis biasanya untuk mendapatkan keuntungan sebanyak-banyaknya. Namun berbeda dengan Elsa Maharrani, seorang sarjana Kesehatan Masyarakat lulusan Universitas Andalas Padang, kelahiran tahun 1990. Ia mendirikan brand Maharrani Hijab, produk fashion muslim dari Padang karena ingin memberdayakan warga di kampungnya, terutama para ibu rumah tangga. Konsep kampung jahit yang digagasnya, berhasil membuat para ibu…